Apa impian kebanyakan cewek-cewek jaman sekarang? Punya pacar ganteng? Belanja sepuasnya? Ternyata ada lagi yang paling diimpikan para kaum hawa selain itu semua, yaitu makan banyak tapi tetap langsing dan kurus. Siapa sih yang gak mau menikmati makanan tapi badan tetap kurus? Apalagi sekarang ini banyak banget aneka ragam kuliner yang bikin laper mata sekaligus laper perut. Tapi terkadang membuat kita berpikir dua kali untuk mencicipinya karena dilema takut berat badan naik atau tubuh jadi menggemuk. Ujung-ujungnya makan jadi gak tenang karena pikiran-pikiran yang mengganggu tersebut. Tapi, tenang dulu! Karena saya akan memberikan cara agar impian memiliki tubuh tetap langsing meski banyak makan tersebut bisa terkabul.
Makan sesering mungkin, tapi…
Mendengar pernyataan di atas pasti bikin kamu senang sekaligus bingung, gimana caranya makan sesering mungkin tapi badan tetap kurus? Namun, ternyata itu merupakan salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengontrol nafsu makan kamu. Ya, makan lah sesering mungkin yakni sebanyak 5-6 kali dalam sehari tapi dengan catatan makan lah dalam porsi kecil. Karena ternyata menurut penelitian, makin sering kita makan, makin banyak kalori yang digunakan untuk pencernaan.
Akrabkan diri dengan teh hijau
Tentunya meski makan sebanyak apapun kita makan harus tetap membakar lemak hasil dari yang sudah kita konsumsi, jika ingin tubuh kita tetap langsing. Pembakaran lemak biasanya dilakukan dengan cara latihan fisik. Tapi, buat kamu yang tidak bisa rutin berolahraga, kamu tetap bisa kok membakar lemak dengan rajin mengonsumsi teh hijau. Karena ternyata teh hijau memiliki kandungan Epilgallocatechin Gallate (ECGC) yang mampu untuk membantu pembakaran lemak di dalam tubuh. Bahkan, menurut penelitian, mengonsumsi 2-4 cangkir teh hijau setiap hari dapat membakar 50 kalori di dalam tubuh.
Jangan lewatkan sarapan
Cara selanjutnya yang bisa kamu lakukan jika ingin tubuh tetap langsing meski makan terus adalah jangan melewatkan sarapan pagi. Banyak yang berpikir dengan melewatkan sarapan akan mengurangi asupan kalori dan merupakan salah satu cara untuk menjaga berat tubuh kita, padahal itu salah besar lho ! Justru dengan melewatkan sarapan akan membuat nafsu makan kita lebih besar dan memperlambat metabolisme tubuh untuk membuat energi. Untuk itu, lebih baik sarapan seperti biasa dan akan lebih baik lagi dengan menu yang lebih sehat, seperti sandwich gandum, sereal atau buah-buahan.
Hindari makanan yang digoreng
Akan lebih baik jika makanan yang kamu pilih dibuat dengan cara dikukus, direbus, dibakar, atau dipanggang. Mengingat kandungan minyak berlebihan yang terkandung di dalam makanan yang digoreng tidak lah baik untuk tubuh kita, karena justru makanan yang digoreng tersebut yang menjadi salah satu penyebab lemak menumpuk. Jika kamu sedang ingin menyantap makanan yang digoreng, mungkin kamu bisa terlebih dulu menyaring minyak tersebut sampai tidak ada yang tersisa dengan menggunakan saringan minyak atau tissue khusus yang bisa menyerap minyak.
Jadwalkan waktu ngemil
Kamu tetap boleh ngemil sesuka hati kok, asalkan kamu menjadwalkan waktu ngemilmu. Karena dengan membuat jadwal ngemil bisa membantu kamu untuk mencegah makan secara berlebihan terutama di waktu makan berat. Untuk itu, jadwalkan waktu ngemil kamu diantara waktu makan berat yang akan membuat kamu membantu mengurangi asupan makanan berat, sehingga berat badan lebih terjaga.
Mau berat badan lebih terjaga? Gak ada salahnya kamu mencoba ngemil cemilan sehat yang baik dikonsumsi buat kamu yang ingin punya tubuh langsing. Salah satunya adalah dengan mengkonsumsi Kacang Almond Roasted. Tentu kamu udah tau dong manfaat kacang almond buat tubuh? Gak heran kalau banyak pelaku diet yang memilih kacang almond sebagai cemilan diet sehat mereka. Selain rasanya yang gurih dan renyah, kacang almond mengandung antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas.
EmoticonEmoticon